Assalamu'alaikum Wr Wb era digital telah mengaburkan batas ruang dan waktu yang menyebabkan berubahnya pola pembelajaran dalam pendidikan. Keadaan ini menuntut semua pihak untuk merubah paradigma pendidikan yang lampau menuju paradigma baru yang adaptif terhadap perkembangan jaman. Pembelajaran dalam pendidikan saat ini, mulai bergeser dari tatap muka langsung dan menggunakan media konvensional seperti papan tulis, spidol, buku cetak menuju tatap muka virtual yang disupport oleh teknologi digital misalnya buku dalam bentuk soft file, aplikasi pembelajaran, dan kemudahan mendapatkan materi yang disampaikan guru. Kondisi ini menuntut guru untuk pandai beradaptasi agar murid tidak menganggap peran guru dapat tergantikan oleh internet. Namun, tidak dipungkiri karena keterbatasan kemampuan, guru masih mengalami kendala dalam penguasaan teknologi informasi yang relevan. Di sisi lain, murid yang merupakan generasi millennial memiliki kecepatan penguasaan teknologi informasi yang lebih tinggi daripada guru. Oleh karena itu, saya pribadi mengajak para guru untuk berperan aktif dalam era milenial, berkomitmen untuk mendukung guru-guru agar melek IT di era digital .